Kamis, 03 November 2011

Bikin Kopi Hanya dengan Sidik Jari

Adanya mesin pembuat kopi di rumah, memang memanjakan para pencinta kopi. Anda hanya tinggal memencet tombol, kopi hangat pun langsung tersedia. Perkembangan teknologi pun membuat mesin kopi semakin 'pintar'.

Tak perlu lagi memencet tombol, cukup dengan meletakkan salah satu jari, Anda bisa langsung mendapatkan secangkir kopi sesuai selera. Adalah Philips Saeco Xelsis Digital ID, yang untuk pertama kalinya mengembangkan mesin kopi fingerprint. 

Ini merupakan mesin kopi yang bisa di setting untuk mengenali selera kopi individu. Sebelum menggunakannya, terlebih dahulu profil individu terkait preferensi kopi dan direkam dalam mesin. Seperti kadar susu, kekentalan kopi atau kadar buih.


Nantinya, setiap membuat kopi, mesin akan menjadikan profil tersebut sebagai patokan racikan. Setelah meletakkan sidik jari, lalu memilih jenis kopi yang diinginkan, seperti cappuccino atau latte, mesin pun akan mengolahnya sesuai selera individu tersebut. 

"Enam orang bisa merekam profil preferensi kopi di mesin ini. Mesin juga bisa membuat sembilan jenis kopi yang berbeda, seperti espresso, macchiato, latte dan cappuccino," kata Vivienne Palmer, dari Philips, dikutip dari Daily Mail.

Kepintaran mesin kopi tak berhenti sampai di situ. Teko dalam mesin juga secara otomatis bisa membersihkan sendiri, yaitu dengan mendorong air melalui pipa yang akan mengalir ke teko. Perangkat juga dapat diprogram untuk aktif kapan saja, sehingga kopi sudah siap tepat setelah Anda bangun tidur atau selesai mandi. Ingin memilikinya?

Sumber : http://www.unikaja.com/2011/10/bikin-kopi-hanya-dengan-sidik-jari.html#ixzz1cSZjMjKz

Tidak ada komentar:

Posting Komentar